Pengaruh penggunaan Media Elektronik dikalangan Santri dalam mencapai keberhasilan belajar di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri

Nurisma, Atsmim Lana (2022) Pengaruh penggunaan Media Elektronik dikalangan Santri dalam mencapai keberhasilan belajar di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri. Undergraduate (S1) thesis, Institut Agama Islam Tribakti.

[img] Text
COVER.pdf

Download (958kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (473kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (468kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (369kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (611kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (223kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (400kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tidak dapat dipungkiri pada saat ini teknologi berkembang sangat pesat, berbagai macam media elektronikpun diciptakan sesuai dengan kegunaannya dengan tujuan agar mempermudah pekerjaan manusia. Media elektronik sendiri memiliki dampak negatif dan dampak posistif dalam penggunaanya, hal tersebut tergantung pada penggunanya. Seringkali orang menganggap bahwa santri itu kuno karena tertinggal oleh perkembangan zaman yang ada, oleh karena itu perlunya mengubah pandangan tersebut dengan menggunakan dan memanfaatkan media elektronik sebagai media belajar pada santri dalam mencapai keberhasilan belajar. Adapun rumusan masalah sebagai berikut: (1)Bagaimana tingkat penggunaan media elektronik dikalangan santri di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri?, (2)Bagaimana tingkat keberhasilan belajar dikalangan santri di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri?, (3) Bagaimana pengaruh penggunaan media elektronik dikalangan santri dalam mencapai keberhasilan belajar di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri?. Penelitian yang dilakukan penulis di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif, jumlah sempel 50 santri dengan menggunakan Purposive Sampling. Instrument penelitian menggunakan skala, yaitu media electronic scale, dengan nilai reliabilitas ɑ=0,872 dan keberhasilan belajar scale dengan nilai reliabilitas ɑ= 0,926. Hasil penelitian, (1) Tingkat penggunaan media elektronik dikalangan santri di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri memiliki tingkat penggunaan media elektronik sedang yaitu 38%, (2) Tingkat keberhasilan belajar dikalangan santri di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri Memiliki tingkatan sedang yaitu 42%, (3) Adanya pengaruh penggunaan media elektronik terhadap keberhasilan belajar dikalangan santri di Pondok Pesantren Putri Unit Darussalam Lirboyo Kediri. yang terbukti dengan adanya pengaruh yang sedikit antara penggunaan media elektronik terhadap keberhasilan belajar yaitu sebesar 18,1%.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 200 Agama
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 602 Aneka ragam tentang teknologi dan ilmu terapan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Atsmim lana Nurisma
Date Deposited: 05 Jan 2023 06:01
Last Modified: 17 Jan 2023 00:16
URI: http://repo.uit-lirboyo.ac.id/id/eprint/601

Actions (login required)

View Item View Item